Cerita Santri MSBS

Santri Rajin Membaca Selama Liburan

MSBS ACEH-Agar liburan kali ini menjadi lebih berharga, seharusnya kita mencari hal hal dan pengalaman baru, salah satunya mengunjungi toko buku, untuk mencari inspirasi dan ilmu baru. Sangat banyak hal yang bisa kita dapat dari membaca buku, salah satunya adalah dapat menguasai banyak hal dan ilmu pengetahuan yang ada di dunia ini.

Ada berbagai macam buku yang dapat kita baca. Seperti comic, novel, cerpen, eksiklopedia, dan berbagai macam buku lainnya. Dalam buku tersebut pasti ada berbagai macam makna. Dan jangan lupa makna yang kita dapatkan dari buku yang telah kita baca, harus kita terapkan dalam kehidupan sehari-hari.

Seperti Cut Raisa Asasun Naja, santri kelas IX SMP Muamalat Solidarity Boarding School, yang menggunakan liburannya untuk mengunjungi toko buku Gramedia yang terletak di Banda Aceh. Ia mulai suku membaca buku dari kelas IV SD karena sering melihat adiknya yang sering membaca comic yang berjudul Detectif Conan. Karena rasa penasarannya yang terus meluap, ia pun mencoba untuk membacanya, dan akhirnya ia tertarik dan menjadi salah satu comic favoritnya.

“Saya lebih suka pada buku yang terdapat kata dan gambar, karena saya dapat membayangkan cerita yang sedang terjadi. Detectif Conan adalah salah satu comic favorit saya, karena analisisnya untuk memecahkan kasus sangat menarik.” ujarnya.

Isilah liburan ini dengan hal-hal yang dapat memberi dampak yang baik, karena bangsa ini membutuhkan pemuda pemudi yang dapat memimpin generasi masa depan yang baik. Membaca ibaratkan kita menguasai dunia, maka semakin banyak kita membaca, semakin banyak ilmu yang kita dapatkan, maka semakin kita menguasai dunia.

**Cut Raisa

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button