Inspirationkarya santri

Jadikan Motivasi Hidupmu

Semua orang tau bahwa kehidupan tidak bisa terus hidup di atas kadang juga dibawah, namun ketika kita sedang di bawah jangan pernah jadikan kritikan pahit sebagai alasan tidak mau memulai dan melanjutkan perjuangan yang sudah disiapkan untuk mulai menyongsong masa depan.

Jika kritikan pedas hidupmu datang jadikan motivasi hidupmu, bisa saja dari kritikan itu kita tau langkah apa yang harus kita ambil atau bagaimana kita menanggapinya, dari kritikan pedas juga buat kita jadi orang besar orang yang kuat dan itulah motivasi terbaikmu.

“mereka tidak tau seberapa besar kamu berjuang, yang mereka tau kamu adalah manusia yang sedang mengerjakan hal yang tidak berguna”

Tidak bisa kita pungkiri bahwa manusia tidak pernah dapat cibiran pedas, omongan buruk orang lain, ini juga sangat berpengaruh pada orang yang baru memulai namun langsung dapat kritikan pedas sekitarnya, dan jalan yang harus dipilih adalah dengarkan dan jadikan motivasi pemnagkit sukses dan hidupmu.

Orang sukses bukan berarti orang yang tidak pernah dapat kritikan pedas atau hinaan orang lain, namun mereka menjadikan itu semua sebagai motivasi yang membuatnya bangkit.

 

**Sinta D

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button