Galeri Photo KegiatanKegiatan TahunanKemandirian MSBSmsbsSMK Grafika MSBS Aceh

DUA KADER ASSALAM ISS SELESAIKAN S1 DI STEI TAZKIA BOGOR

ASSALAMISS.COM. Jantho –Dua kader Assalam Islamic Solidarity School (AISS) Jantho Aceh Besar selesaikan tugas belajar selama 4 tahun di Sekolah Tinggi Ekonomi Isalam (STEI) Tazkia Bogor. Kedua kader tersebut adalah Suhairah dan Riska Ariani merupakan alumni dari SMK Grafika ISS.

Acara wisuda Sekolah Tinggi Ekonomi Islam Tazkia yang ke XIV (empat belas) di laksanakan pada Rabu, 21 November 2018/13 Rabi’ul Awwal 1440 H. Berlangsung dari pukul 07.00 s.d. 12.00 WIB bertempat di Multi Function Hall, Lantai 3 Kampus STEI Tazkia. Dalam acara wisuda turut hadir Bapak Teten Kustiawan sebagai Head of Baitulmaal Muamalat dan Ibu Betsy E Jiesral. Prosesi wisuda yang di laksanakan oleh Ketua STEI Tazkia Dr. Murniati Mukhlisin, M.Acc, Dr. Muhammad Syafii Antonio, M.Ec. dan para senat mewisudakan mahasiswa/i sebanyak 335 wisudawan.

Bersama Bpk Teten dan Ibu Betsy Baitulmaal Muamalat

 

 

 

 

 

 

 

 

Pimpinan As-Salam ISS menyampaikan terimakasih atas kembalinya kader ISS ini. “Alhamdulillah, apa yang kita tanam 4 tahun yang lalu telah membuahkan hasil, hasilnya adalah kader kita telah kembali dan meraka siap berjuang untuk almamater mereka, mereka telah menunaikan janji mereka untuk kembali” ujarnya.
Kaderisasi ini terlaksana dengan bantuan beasiswa dari Baitulmaal Muamalat dan Assalam ISS. Maka mereka kembali berjuang ke Assalam ISS atau juga mengabdi di Baitulmaal Muamalat. Sebagaimana yang telah disampaikan ibu Betsy, bawah salahsatu dari kader ini akan kembali mengabdi di BMM.

Sebagaimana diketahui, As-Salam ISS terus mengkader alumninya sebagai penerus perjuangan As-Salam ISS. “Hingga saat ini ISS telah mengkader 44 alumninya di berbagai perguruan tinggi dan kaderisasi tetap akan berlanjut meski beberapa kader tidak mau kembali” lanjutnya.
Kepala SMK As-Salam ISS, Ridwan Maulana juga berterimakasih atas kembalinya empat kader ini, “Dengan kembalinya keempat kader ini, SDM guru SMK terpenuhi sehingga guru di SMK linear dan terpenuhi persyaratan untuk data dapodik” ujarnya. byabiauni

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button