karya santriQA Menguasai Bahasa ArabQA Menguasai Bahasa Inggris

Belajar Bahasa Untuk Kuasai Dunia

MSBS ACEH-Dunia yang semakin maju dan terus berkembang membuat seluruh generasi bangsa terus tekun dan giat untuk belajar. Dan yang pertama kita harus belajar berbahasa agar kita dapat mudah untuk berkomunikasi dengan orang yang berasal dari berbagai macam negara.

Ada 7 bahasa yang seharusnya kita pelajari, akan tetapi yang lebih wajib kita pelajari yaitu Bahasa Inggris dan Bahasa Arab. Bahasa Inggris dipelajari dengan tujuan untuk memudahkan seseorang berkomunikasi dengan orang luar, karena jika kita ingin pergi ke suatu negara akan tetapi kita tidak bisa berbahasa, maka kita tidak akan tahu apapun yang sedang terjadi disana. Dan tujuan mempelajari Bahasa Arab adalah kita dapat memahami agama kita. Saat kita shalat, membaca doa akan tetapi kita tidak tahu apa arti dari doa yang kita baca, maka shalat yang kita kerjakan akan sia-sia.

Muhadharah juga hal yang harus kita pelajari pada zaman ini, karena setiap bangsa membutuhkan pemimpin yang berani dan cerdas, berani menyampaikan pendapatnya di depan umum. Mulailah dari hal yang terkecil seperti mempresentasikan hasil belajar di depan teman kelas.

Memang semuanya tidak akan berjalan dengan mudah, akan tetapi keberuntungan itu harus disiapkan, maka oleh sebab itu kalau kita tidak betul-betul belajar, maka semuanya akan sia-sia.

**Cut Raisa

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button