Pesantren TeknologiPSB MSBSQuality Assurance

Ratusan Wali Siswa Ikuti Seminar Parenting MSBS

MSBS ACEH-Ratusan wali dan orang tua siswa dari berbagai sekolah tingkat SD dan SMP Aceh Besar pada Selasa (14/11) mengikuti Seminar Parenting yang dilaksanakan oleh Pesantren Teknologi MSBS, Jantho, berkolaborasi dengan Kuanta Indonesia. Kegiatan berlangsung sejak pukul 19.45 melalui aplikasi Zoom Meeting. Panitia mencatat ada 317 peserta yang mengikuti seminar bertema ‘Ikhtiar Orang tua dalam memilih Sekolah yang tepat di Zaman Now’ ini. Dengan peserta terbanyak berasal dari MIN 27 Aceh Besar, yakni 158 orang tua /wali siswa. Pada Parenting series kali ini MSBS menghadirkan professional coach, yaitu Bapak Arif Santoso, S.T, C.NLC dari Kuanta Indonesia.

Wakil Pimpinan MSBS Ust. Iswanda, M.Pd, yang juga terlibat sebagai host dalam acara tersebut mengungkapkan rasa apresiasi yang luar biasa pada seluruh peserta. Pasalnya pihak MSBS tak menyangka seminar yang dibuka secara umum ini dapat mengundang antusiasme yang luar biasa dari masyarakat. Bahkan melebihi ekspektasi awal.

“Alhamdulillah antusias masyarakat terutama orang tua siswa sangat baik dala. Kegiatan ini. Ini menunjukkan bahwa masih banyak masyarakat yang sangat peduli terhadap perkembangan pendidikan anak-anaknya. Tentunya ini akan mendorong berbagai lembaga pendidikan untuk terus berbenah dalam menghadirkan pendidikan yang ramah anak sesuai keinginan banyak orang tua.” ungkap beliau.

Kegiatan seminar yang diisi oleh kak Arif ini berlangsung interaktif, dimana setiap peserta saling mengajukan berbagai pertanyaan dan pendapat terkait perkembangan pendidikan dari zaman ke zaman. Secara keseluruhan Kak Arif menjelaskan bahwa sebagai orang tua, kita harus mampu mendefinisikan sekolah tujuan untuk anak-anak kita. Seperti memahami Visi, Misi, maksud, tujuan dan apa saja program Unggulan yang sedang sekolah kembangkan. Hal tersebut dimaksudkan untuk mengsinergiskan kesepahaman antara sekolah dan wali siswa, serta menempatkan anak pada sekolah yang sesuai minat dan bakatnya.

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button