Santri MSBS Mengikuti Kerja Bakti Untuk Lomba Kebersihan Sekolah
MSBS ACEH-Santri Muamalat Solidarity Boarding School (MSBS) pada Senin (26/10), Mengikuti kerja bakti membersihkan lingkungan sekolah MSBS, kerja bakti ini dilakukan setelah para santri melaksanakan salat Dzuhur. Tepatnya dijam pelajaran ke 7 & 8.
Para santri sangat antusias membersihkan lingkungan sekitar mereka, selain untuk menjaga lingkungan agar tetap bersih, para santri juga melakukan kerja bakti dengan tujuan meningkatkan kebersihan lingkungan sekolah, dan rasa tanggung jawab terhadap sekolah tempat menuntut ilmu.
Santri MSBS melakukan kerja bakti ini dengan motivasi dari sebuah kata “kebersihan adalah sebagian dari iman”, para santri berumpama jika sekolah kita bersih maka akan mudah dan nyaman juga untuk menerima ilmu yang telah diberikan oleh guru-guru
Seperti Cut Raisa Asasunnaja santriwati kelas Xa asal Jantho “saya senang dengan adanya kerja bakti ini, selain menjaga kebersihan lingkungan tetapi juga membuat santri menjadi nyaman selama belajar, selain itu menjaga kebersihan juga akan menguntungkan diri kita sendiri dan orang lain, jika orang lain senang dengan kebersihan yang kita lakukan, pasti akan selalu menjadi amal baik untuk kita di akhirat.”
Semoga dengan adanya kerja bakti ini akan membuat santri MSBS semakin nyaman untuk menuntut ilmu di pondok pesantren Muamalat Solidarity Boarding School, dan akan selalu menjadi amal jariyah bagi santri santrinya.
**Falisha