Seminar Memanah Di MSBS Tarik Minat Santri
MSBS ACEH- Muamalat Solidarity Boarding School pada Jum’at pagi (12/8), kedatangan pemateri seminar asal Banda Aceh. Seminar kali ini berisi pelatihan tentang memanah oleh Ust. Fijar dan Ust. Amrul yang merupakan dari Panahan Arjuni Banda Aceh. Kegiatan dilaksanakan di Aula Masjid Jami’ MSBS yang diikuti oleh seluruh santri dan guru MSBS.
Memanah merupakan olahraga Sunnah yang dianjurkan oleh Rasulullah SAW selain berenang dan berkuda. Memanah juga memiliki kaitan penting tentang peradaban islam karena memanah merupakan sarana yang sangat penting pada masa perang.
Ust. Amrul mengatakan bahwa memanah adalah olahraga yang sangat menyenangkan dan sangat bermanfaat, didalam memanah juga terdapat kekuatan. dan tips agar bisa melatih memanah agar lebih baik.
“Untuk menjadi pemanah profesinal kita harus memilikikonsentrasi, ketenangan,kesabaran, kefokusan, dan keberanian saat berlatih memanahDi hadits Rasulullah disebutkan ‘jika ingin memiliki kekuatan maka memanahlah karena sesungguhnya kekuatan itu terdapat dalam memanah.” ungkap beliau.
Tidak akan ada sebuah keberhasilan sebelum latihan dan perubahan yang berulang kali.
**RetnoF