SEMARAK APEL TAHUNAN PEKAN PERKENALAN 2019
ASSALAMISS.COM – Jantho. Muamalat Solidarity Boarding School (MSBS) Jantho, Aceh Besar mengadakan Apel Tahunan Khutbatul ‘Arsy Pekan Perkenalan yang keenam, di lapangan futsal Asssalam ISS, Selasa (23/7) yang diikuti oleh seluruh guru dan santri MSBS beserta para undangan dari Kapolsek, Dinas Pendidikan dan TNI.
Apel Tahunan Pekan Perkenalan ini telah menjadi sunnah Assalam sebagai sarana untuk memperkenalkan Assalam ISS kepada santri baru dan sebagai pengingat kembali akan misi visi Assalam ISS. Sebelum acara ini diadakan sebelumnya santri telah melakukan persiapana dan berlatih menurut kelompoknya masing-masing. Dari sini mereka bisa saling mengenal dari berbagai daerah. Pekan Perkenalan atau disebut dengan Khutbatul ‘Arsy diadakan sebagai bentuk syukur kepada donatur penyelenggara Yayasan ini yaitu Baitulmaal Mauamalat Jakarta.
Pada saat amanat Pimpinan Assalam ISS, Abi Gunawan Indra, H. MA, menyampaikan peran penting pemuda dalam kemajuan Islam. “Pemuda untuk amanat dan beban yang berat, dan beban berat harus dipikul oleh pemuda” bersyukurlah para siswa yang bersekolah di dunia Pendidikan yang layak dan sesuai dengan agama.
Acara berlangsung dengan sangat meriah dan semaraknya para santri dalam menyaksikan berbagai penampilan dari temannya. Yaitu penampilan didong, rapai geleng, tablo olahraga beserta silat dengan penampilan yang menakjubkan. Kemudian acara dilanjutkan dengan pawai karnaval turun kejalan ke kota Jantho tujuannya untuk memperkenalkan budaya sekolah kepada masyarakat sekitar.