Santri MSBS Ikuti Ujian Bahasa
MSBS ACEH-Santri Pesantren Teknologi Muamalat Solidarity Boarding School (MSBS) ikuti ujian bahasa pada selasa malam (26/09). Ujian dilaksanakan di lapangan depan asrama pukul 20.15 WIB hingga pukul 21.15WIB yang diikuti oleh santri kelas VII, VIII, IX, X, dan santri kelas XI. Sedangkan santri kelas XII membantu dewan guru dalam mengawasi berlangsungnya ujian. Santri yang mengikuti ujian mengerjakan 25 soal bahasa inggris dan 25 soal bahasa arab.
Ujian bahasa merupakan salah satu program Quality Assurance (QA) bahasa arab dan inggris yang terdapat di MSBS. Ujian bahasa ini akan dilaksanakan sekali dalam satu semester, tujuannya agar santri MSBS mengingat seluruh kosa kata bahasa arab dan inggris yang sudah dipelajarkan.
**Ruhul