QA Mahir Desain Digital

QA Desain Digital Adakan Kelas Akselerasi Untuk Santri Baru SMK DKV

MSBS ACEH-Pesantren Teknologi MSBS melalui Manager Quality Assurence (QA) Teknologi Digital mengadakan kelas Akselerasi bagi seluruh santri baru yang duduk dibangku kelas X SMK DKV MSBS. Kelas Akselerasi telah dimulai hari ini, Senin (9/9), yang berlangsung di Aula VIP MSBS. Seluruh santri mengikuti kelas sejak jam pelajaran kedua, sampai terakhir. Total ada 50 Santri yang mengikuti kegiatan tersebut, terdiri dari 21 santri putri dan 29 santri putra.

Manager QA Desain Digital, Abi Basyar Hendra, A.Md, dalam keterangannya kepada Jurnalis MSBS mengatakan, program kelas Akselerasi Desain digital ini dilaksanakan dengan tujuan untuk mempercepat proses penguasaan aplikasi desain bagi santri MSBS. Selain itu, Abi Basyar menekankan bahwa setiap santri yang mengikuti program, harus dapat mencapai nilai Kriteria Kelulusan Minimal (KKM).

“Kelas Akselerasi ini sebagai dasar untuk pengenalan Tool Software aplikasi desain, kepada santri Kelas X, khususnya santri baru. Disini juga santri kita ajarkan penggunaan tool dalam karya. Untuk kegiatan dasar mendesain, kita memberikan penugasan setiap santri, membuat karya desain berupa poster, twibbon, brosur, logo dan spanduk. Diakhir pembelajaran akan kita nilai, apakah karya sudah standar sehingga bisa mencapai nilai KKM.” ujarnya.

Santri Kelas X SMK DKV MSBS sedang mengikuti kelas Akselerasi Desain Digital pada Senin (9/9) di Aula VIP MSBS

Dihari pertama kelas Akselerasi, santri diminta untuk mencoba seluruh tool dalam Software Corel Draw, dengan membuat karya logo. Kegiatan kelas berlangsung interaktif, dimana santri dapat bertanya langsung kepada guru pengajar, terkait kegunaan tool dan solusi untuk kendala-kendala yang dihadapi ketika membuat karya. Kelas Akselerasi Desain Digital dijadwalkan tuntas dalam dua pekan. Nantinya santri yang lulus dengan nilai KKM, akan diberikan sertifikat oleh manajer QA Desain Digital.

 

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button