
Pesantren Teknologi MSBS dan USK Akan Tandatangani Kerjasama Strategis
MSBSACEH.COM – Jantho – Dalam upaya meningkatkan kualitas pendidikan dan memperluas peluang bagi lulusan Pesantren Teknologi MSBS untuk melanjutkan pendidikan ke jenjang perguruan tinggi, rencana penandatanganan kerjasama antara MSBS dan Universitas Syiah Kuala (USK) Banda Aceh akan segera dilaksanakan.
Kegiatan ini direncanakan akan berlangsung pada Selasa,(21/01) mendatang, di kampus USK Banda Aceh. Penandatanganan kerjasama ini merupakan wujud sinergi antara lembaga pendidikan pesantren berbasis teknologi dengan universitas ternama di Aceh untuk mencetak generasi yang unggul dalam bidang akademik dan keislaman.
Kerjasama ini dirancang untuk memberikan berbagai manfaat, termasuk:
- Jalur Prioritas Penerimaan Mahasiswa Baru
Lulusan MSBS akan mendapatkan peluang lebih besar untuk diterima di USK melalui jalur khusus yang disepakati dalam MoU. - Peningkatan Kualitas Pendidikan
USK akan memberikan bimbingan akademik dan pelatihan bagi guru dan siswa MSBS untuk meningkatkan kompetensi mereka. - Program Pengembangan Teknologi dan Riset
Pesantren MSBS dan USK akan bersinergi dalam pengembangan program berbasis teknologi, riset, dan inovasi.
Hal tersebut selaras denga apa yang di sampaikan Pimpinan Pesantren MSBS, Gunawan Indra. “Kerjasama ini adalah langkah strategis untuk membuka jalan bagi santri MSBS agar dapat melanjutkan pendidikan di universitas terkemuka seperti USK. Dengan sinergi ini, kami berharap lulusan kami tidak hanya unggul dalam ilmu agama, tetapi juga mampu bersaing di dunia teknologi dan akademik.” Ungkapnya, seperti di sampaikan dalam wawancara.
Sementara itu, pihak USK juga menyambut baik inisiatif ini. “Universitas Syiah Kuala senantiasa membuka pintu untuk menjalin kerjasama dengan institusi pendidikan seperti MSBS, yang memiliki visi besar dalam membangun generasi Qur’ani yang cerdas dan berdaya saing global,” ungkap Rektor USK, Prof. Dr. Ir. Marwan, IPU.
Kedua belah pihak berharap, penandatanganan kerjasama ini menjadi langkah awal yang membawa banyak manfaat bagi kedua institusi serta memacu semangat generasi muda Aceh untuk terus belajar dan berkembang.
Gih21