Hujan, Santri Tinggalkan Lapangan Saat Akan Berbuka
MSBS ACEH-Pelaksanaan buka puasa sunah Kamis kali ini(10/3) mengalami sedikit kendala di cuacanya. Padahal, seluruh persiapan telah ditata sedemikian rupa. Tikar telah di gelar, sound telah siap sedia, para santri dan guru telah duduk dengan tertib bahkan seluruh takjil telah dibagikan.
Namun naas, cuaca tidka mendukung. Hujan mengucur begitu deras. Sehingga semuanya terpaksa bubar. Para santri putri langsung diarahkan untuk berbuka di kooridor kelas putra, santri putra di bawah kooridor kelas putri dan sebagian menuju kantin, sedangkan para guru berbuka di antara halaman kantor ADM 1 dan kantor ADM 2.
Sebelumnya, cuaca memang mendung. Namun diperkirakan tidak sampai turun hujan. Ketika tausiyah telah selesai dan tinggal menunggu waktu berbuka tiba. Sedikit demi sedikit hujan turun. Semuanyapun bergegas mengangkat tikar dan takjilnya ke tempat yang sudah diarahkan.
Selesai berbuka puasa, santri putra bergegas menuju masjid dengan berlindung di bawah atap kelas dan berlari menuju masjid. Sebaliknya, santri putri di arahkan untuk shalat di asrama saja dan mereka pun bergegas menuju ke asrama.
**FathinH