Artikel SantriInspirationkarya santriQuality Assurance

Bukan Kurang Beruntung Tapi Kurang Bersyukur

MSBS ACEH–Semua orang pasti memiliki perasaan iri kepada orang lain. Sebenarnya bukan perasaan iri yang dialami oleh stiap orang, melainkan orang tersebut sedang tidak mensyukuri apa yang diri mereka miliki. Banyak orang-orang di luar sana lebih kurang dari apa yang mereka miliki saat ini, yaitu orang-orang yang bertempat tinggal di kolom jembatan, menahan lapar dan haus dan banyak masalah lain yang mereka hadapi.

Kita sering menyimpulkan bahwa orang lain lebih beruntung daripada kita, sehingga kita menganggap bahwa Allah tidak adil kepada kita. Tanpa kita sadari hal tersebut sebanarnya tidak benar dan tidak semestinya kita menganggap bahwa Allah tidak adil. Karena hal tersebutlah yang dapat menimbulkan perasaan iri kita terhadap orang lain, sehingga kita kurang bersyukur terhadap apa yang kita miliki saat ini.

Keberuntungan tidak akan terjadi tanpa sebuah pengorbanan yang besar. Tanpa kita ketahui orang telah berusaha semaksimal mungkin demi mencapai keberuntungannya. Karena perasaan iri masih ada pada diri kita, maka kita menganggap diri kita itu kurang beruntung, padahal kita kurang mensyukuri apa yang telah kita miliki.

Ayo, bersihkan hati kita untuk tidak berprasangka buruk dan berprasangka baik terhadap diri kita dan orang lain. Hilangkan perasaan iri terhadap orang lain dan syukurilah apa yang telah kita miliki saat ini. Selalu beryukur kepada Allah SWT di setiap shalatmu karena telah memberi penglihatan, pendengaran dan pernafasan hingga saat ini.

 

**Ruhul

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button