KepesantrenanQA Menguasai Microsoft Office

Siswa Kelas X SMK MSBS, Tuntaskan Pembelajaran Excel

MSBS ACEH-Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) Grafika Muamalat Solidarity Boarding School (MSBS) kembali melanjutkan program kelas Akselerasi untuk menuntaskan materi pembelajaran Microsoft Excel, pada siswa kelas XB dan XC. Kelas akselerasi Excel ini berlangsung sejak 23 s/d 26 Mei.

Manager Quality Assurence (QA) Bidang Teknologi Digital MSBS, Ust. Saldi Alfani, A.Md., dalam keterangannya mengatakan program akselerasi ini sudah ada dalam timeline kegiatan yang harus dituntaskan sebelum pergantian semester. Selain itu, kegiatan yang berlangsung di Aula VIP MSBS ini, juga bertujuan untuk ketercapaian QA Teknologi Digital.

“Memang sudah ditimeline kan dan harus dituntaskan untuk ketercapaian QA. Dari pembelajaran Excel ini, diharapkan siswa siap terjun di bidang entrepreneur dengan mengkombinasikan literasi digital dan pekerjaan yang berhubungan dengan Akuntansi atau keuangan.” ungkap beliau.

Siswa yang sudah lulus tahapan akselerasi, nantinya akan berkesempatan untuk mengikuti ujian sertifikasi melalui Lembaga Pendidikan dan Pengembangan Profesi Indonesia (LP3I) Banda Aceh. Sehingga keahlian siswa dalam menguasai Microsoft Excel, diakui lewat sertifikasi nasional yang dikeluarkan, saat mencari pekerjaan.

 

**Akhs3a

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button