Santri MSBS Kunjungi Serambi Indonesia Dalam Rangka Study Tour & Literacy Digital
MSBS ACEH-Sebanyak 40 Santri Muamalat Solidarity Boarding School (MSBS) pada Selasa, (29/3) mengunjungi Kantor Harian Serambi Indonesia, dalam rangka Studi Tour dan Literasi Digital. Kedatangan santri MSBS tersebut disambut langsung olet tim redaksi harian serambi Indonesia, Bpk. Agus Ramadhan.
Dalam kunjungan tersebut santri MSBS diberi kesempatan untuk berkeliling kantor koran nomer satu di Aceh tersebut. Mulai dari ruang rapat redaksi, proses tim kerja redaksi, ruang live serambi on TV, ruang pemberitaan kompas Aceh, Serambi FM, sampai ruang cetak koran harian serambi Indonesia.
Ke 40 siswa yang berkunjung, didampingi langsung oleh Tim Humas Digital MSBS. Ust. Satria Putra, S.Sos.I, yang menjadi ketua panitia pelaksanaan kunjungan edukasi tersebut mengatakan, siswanya sangat antusias mengikuti studi tour. Hal tersebut dapat terlibat, dari bagaimana siswa sangat bersemangat mengikuti tiap-tiap ruang dan penjelasan dari Bpk. Agus.
“Kami mengucapkan ribuan terima kasih kepada Harian Serambi Indonesia yang telah meluangkan waktu untuk berbagi ilmu dan memperkenalkan seluk-beluk kantor harian Serambi Indonesia pada santri kami. Alhamdulillah santri MSBS sangat senang dan bersemangat. Banyak ilmu yang luar biasa kami dapatkan hari ini.” ungkap beliau.
Selain melihat proses produksi berita dan berbagai program konten di kantor serambi, santri MSBS juga berkesempatan untuk berdialog dengan karyawan dan petugas di kantor tersebut. Tak ayal, berbagai tips dalam membuat konten didapat santri MSBS dari kunjungan edukasi ini. Rombongan study Tour MSBS meninggalkan kantor Harian Serambi Indonesia pada pukul 11.30 usai foto bersama dengan tim redaksi harian serambi Indonesia dihalaman kantor.