QA LeadershipQuality AssuranceSERBA-SERBI SANTRISMK Grafika MSBS Aceh

MSBS Jadwalkan Siswa Akhir Menjadi Pembina Upacara

MSBS ACEH-Untuk mencapai dan memenuhi syarat Quality Assurance leadership, setiap santri diberikan peluang untuk tampil pada tiap  kegiatan. Salah satunya adalah menjadi Pembina upacara. MSBS menyusun jadwal untuk siswa akhir untuk tampil menjadi pembina upacara bendera setiap senin

Plora Adelina, siswa kelas XII, asal Aceh Tamiang. Yang dipilih untuk menjadi Pembina upacara dan memberanikan diri untuk berbicara di depan umum. Beliau menjelaskan sedikit tentang kisah tentang Rasulullah.

“Rasulullah lahir pada tanggal 12 Rabiul awal, dan bertepatan dengan tahun gajah. Beliau lahir dalam keadaan yatim, dikarnakan wafatnya ayah beliau saat beliau masih dalam kandungan. Beliau lahir sebagai pemuda yang taat dengan segala perintah Allah, dan selalu sabar saat beliau dicaci maki oleh para kaumnya. Beliau tidak pernah lelah untuk berdakwah menyampaikan ajaran islam, walaupun beliau sering dilempar dengan kotoran hewan.” ujarnya.

Teman-teman semua ayo kita latih keberanian kita untuk memimpin dan berbicara di depan, karena bangsa ini membutuhkan pemimpin yang berani. Dan mari kita terapkan sikap Rasulullah dalam kehidupan kita, Insya Allah bangsa ini akan melahirkan generasi-generasi yang hebat.

**Elika

Editor:Cut Raisa

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button