Kegiatan TahunanSMK Grafika MSBS Aceh

Saatnya Santri MSBS Praktek Kerja Industri

MSBS ACEH-Muamalat Solidarity Boarding School pada sabtu pagi (11/9) mengadakan pelepasan peserta magang/praktek kerja industri untuk kelas Xb di lapangan utama MSBS. Rencananya peserta akan Magang dalam 3 bulan di beberapa perusahaan percetakan di Banda Aceh dan Aceh Besar. Acara pelepasan diikuti oleh seluruh guru dan santri MSBS.

Pelepasan  peserta praktek kerja industri dipimpin langsung oleh pimpinan MSBS, Ust. Gunawan Indra H.MA dengan memberikan nasihat dan amanat untuk setiap peserta magang yang akan bertugas di luar MSBS.

“Anak-anak kami sekalian, ini akan menyambung Langkah estafet yang sudah berlangsung dari alumni-alumni sebelumya. Kami berharap Anak-anak sungguh  belajar dalam memanfaatkan kesempatan ini untuk mencari pengalaman yang sesungguhnya karena pengalaman adalah guru terbaik. Berani dalam mengambil keputusan karena keputusan yang benar berasal dari pengalaman mengambil keputusan yang salah. Dan yang terpenting adalah jangan pernah tinggalkan sholat dan selalulah Bersama Al-Qur’an.” ungkap beliau.

Pengalaman terbaik adalah penugasan yang mempunyai keuletan, pantang menyerah dan mengerjakan sesuatu walaupun hal itu bukan pekerjaannya. Mengutamakan kejujuran dan komunikasi yang baik dalam bertugas.

Kami berharap peserta magang bisa kompeten dalam belajar, disiplin dan mandiri. Semoga saat kembalinya peserta ke MSBS sudah mempunyai bakal dan pengalaman untuk menatap masa depan dan menggapai cita-cita.

**RetnoFansilia.

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button