Cerita Santri MSBSQuality AssuranceStudent Organization
Trending

Motivasi Untuk Santri Baru MSBS

MSBS ACEH-Muamalat Solidarity Boarding School (MSBS) akan kedatangan santri baru, setelah kembalinya santri lama ke MSBS yaitu pada 2 Juli 2021. Hari itu santri baru akan datang untuk menuntut ilmu ke MSBS.

Salah satu hal yang membuat santri baru betah dan nyaman belajar di MSBS adalah selalu diberikan motivasi dan cerita tentang MSBS.

MSBS mempunyai banyak agenda di setiap tahunnya untuk membuat santri aktif dan tidak bosan selama santri menuntut ilmu di MSBS.

Seperti menceritakan adanya kegiatan PSG (Pagelaran Seni Gembira), KA (khutbatul Arsy), kerja bakti ke masjid masjid Jantho dan banyak kegiatan hal lain yang menyenangkan dan bermanfaat.

Mulia Ananda santri kelas XI asal Indrapuri yang juga merupakan ketua SO putri, berjanji tahun ajaran baru yang akan memberikan motivasi kepada santri baru.

“Pastinya selalu memberikan motivasi agar santri selalu sabar dalam menjalani masalah dan selalu positif thinking dengan guru, teman dan juga kakak pengurus.” tuturnya

Semoga kedatangan santri baru bisa membuat MSBS menjadi lebih unggul dan bisa menjadi sekolah yang nyaman bagi penuntut ilmu.

**Retno
Editor: Akhs3a

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button