Kegiatan BulananmsbsSMK Grafika MSBS Aceh
Trending
Kelas Akselerasi “Microsoft Word” Batch 1 Selesai
Ini Kata Pimpinan!!
MSBS ACEH – Kelas Akselerasi Microsoft Word batch 1 tingkat SMK resmi ditutup oleh pimpinan pesantren MSBS Gunawan Indra H. MA. pada Sabtu 30/1/21 diruang pertemuan Muamalat Solidarity Boarding School.
Pimpinan berharap Ilmu yang sudah diajarkan selama kegiatan berlangsung dapat diaplikasikan dengan baik oleh seluruh peserta.
“Kita ini sekolah Teknologi Digital, lulusan kita harus menguasai semuanya. Dari kelas satu kita ajarkan Microsoft Office dan setiap jenjangnya terus meningkat. Agar ketika lulus nanti anak-anak kami bisa menghasilkan karya dan bisa berguna bagi masyarakat.” tuturnya
Pimpinan juga menambahkan, bahwa kedepan akan ada kelas Akselerasi serupa yang dilaksanakan secara bertahap untuk setiap kelasnya.
Pernyataan pimpinan tersebut sekaligus menjawab keinginan siswa. Terhimpun dari kuesioner yang dibagikan panitia dipenghujung acara, dimana, rata-rata siswa yg berpartisipasi dalam kegiatan tersebut berharap, agar kelas Akselerasi serupa bisa dilanjutkan.
Srilala, salah seorang peserta, menuliskan, dirinya sangat senang dengan kegiatan ini, karena dapat menambah wawasan seputar Microsoft Word.
“Kalau bisa kedepannya MSBS Tetap mengadakan kegiatan seperti ini. Kami lebih cepat mengerti dengan cara belajar begini.” ujarnya
Ustadz Gunawan Indra H. MA. juga meminta secara khusus kepada peserta yang berprestasi pada batch 1, untuk ikut ambil bagian sebagai pendamping pada kelas Akselerasi Microsoft Word berikutnya.
Seperti diketahui, kelas Akselerasi Microsoft Word ini berlangsung sejak 25/1/21 lalu, yang di ikuti oleh seluruh siswa/i kelas 3 SMK Grafika Muamalat solidarity Boarding School.
Kegiatan yang dipelopori oleh Saldi Alfani, dkk ini kabarnya akan dilanjutkan awal pekan depan dengan materi yang sama yakni, “Kelas Akselerasi Microsoft Word Batch 2” khusus untuk siswa/kelas 3 SMP Muamalat Solidarity Boarding School.
**Akhis3a