
KBM Semester Genap MSBS Resmi Dimulai
MSBS ACEH-Pesantren Teknologi Muamalat Solidarity Boarding School (MSBS) secara resmi telah membuka kegiatan belajar mengajar (KBM) disemester Genap pada Senin (9/1). Acara pembukaan berlangsung di lapangan utama MSBS yang dihadiri oleh seluruh santri dan dewan guru MSBS. Ini sekaligus menandakan seluruh aktivitas mulai dari KBM, Kegiatan Keasramaan & Pengasuhan serta seluruh kegiatan Ekstrakulikuler akan berjalan normal kembali seperti sedia kala.
Direktur Pendidikan MSBS Ust. Gunawan Indra H. M.A., dalam sambutannya saat membuka agenda kegiatan, menyampaikan beberapa hal yang harus menjadi prioritas santri MSBS disemester genap ini. Diantaranya adalah penguatan skill individu melalui berbagai program Quality Assurence (QA) yang telah disusun oleh Manager QA.

“Apa saja yang ingin anak-anak kami tuntaskan disemester ini, harus sudah di planning kan. Pilih program prioritas yang sudah di agendakan oleh manager QA dan tekuni sampai menjadi skill atau keahlian yang baik. Yang terpenting bagaimana menjaga konsistensi, jadikan hasil pencapaian semester lalu sebagai pijakan untuk berbenah, mulailah jadi pribadi yang selalu berusaha menjadi yang lebih baik.” tutur beliau.
Lebih lanjut pimpinan menghimbau agar santri MSBS untuk tidak gampang terpengaruh oleh hal-hal negatif yang bersumber dari berbagai pihak, termasuk teman. Ust. Gunawan, menjelaskan bahwa setiap individu punya tujuannya masing-masing. Individu yang gagal sering kali disebabkan oleh pengaruh yang tidak baik, sehingga ia tidak bisa sepenuhnya memaksimalkan potensi dalam dirinya, karena hasutan dan gangguan dari orang lain.

Untuk diketahui bersama, santri MSBS akan melangsungkan KBM dimulai dari pukul 08.00 Wib sampai 12:30 Wib. Lalu dilanjutkan dengan pemantapan skill melalui program QA mulai pukul 14:00 sampai dengan pukul 15:30 Wib. Sementara kegiatan Kepengasuhan akan mulai berlangsung setelah shalat Ashar. Untuk kegiatan dihari Jum’at masih sama seperti semester sebelumnya, yang akan diisi dengan kegiatan mentoring dan program Tahsin. Sedangkan di hari Sabtu, juga tetap sebagai hari Digital MSBS, dimana santri akan berfokus menyalurkan kreatifitas dan berkarya secara digital, menggunakan Laptop dan Internet.
**Akhs3a