Artikel SantriSERBA-SERBI SANTRI

Ibuku, Wanita Terhebatku

Ibu adalah wanita yang paling istimewa di dunia ini, banyak jasa besar mereka yang harus kita balas. Mulai dari mengandung, membesarkan, mengasuh dan berdoa untuk anaknya agar bisa mencapai cita tanpa mengharap imbalan sedikit pun. Meskipun begitu tetap saja kita tidak akan bisa membalas jasanya yang begitu besar, sebesar apapun yang kita berikan untuk beliau tetap saja belum mampu membalasnya. Tidak semua ibu berkeadaan sehat, terkadang usia mereka yang sudah tua juga bisa mempengaruhi kesehatanya.

Sinta Devi BR Damanik  gadis asal Sumatera Utara ini salah satu anak yang ibunya dalam keadaan kurang sehat, karena kecelakaan beberapa tahun lalu menyebabkan tulang tangan kirinya patah, juga gagal operasi saat itu, sehingga saat ini mengandalkan tangan kanan dan kiri yang ditulangnya harus dibantu oleh pen besi. Merasa bangga kepada ibunya yang punya keterbatasan namun tetap berjuang untuk putri tercintanya.

“Saya bangga banget sama mamak, karena meski tulang tangannya patah tetap berjuan dan bekerja tanpa mengharap bantuan orang lain. Ditambah lagi sore itu saya menyaksikan sendiri mamak saya mencangkul walau tangannya kurang mendukung, dan membuat saya semakin semangat untuk belajar agar bisa sukses dan tidak perlu melihat mamak bekerja sekeras itu lagi.” ungkapnya.

Dari sini kita bisa belajar bahwa dalam keadaan apapun orangtua kita terutama ibu kita terima, karena mereka lah yang sudah berjuang, jadikan mereka yang sekarang cerminan masa depan kita agar disuatu saat nanti sudah tidak perlu melihat orangtua kita bekerja keras, justru sebaliknya kitalah yang harusnya memberikan yang terbaik, karena mereka dan didikan mereka. Dan ibuku adalah wanita yang sangat hebat.

**Sinta D

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button