QA Akidah Yang LurusQuality Assurance

Aktivitas Untuk Mempertebal Aqidah Santri MSBS

MSBS ACEH-Istiqomah adalah hal yang dapat dilakukan oleh siapapun. Namun ketika ingin istiqamah, mungkin seseorang akan mendapatkan ujian yang lebih besar daripada hari-hari biasanya. Cara sederhana untuk istiqamah, kita bisa memulai dengan berhijrah dari hal-hal terkecil hingga lebih besar tanpa harus berhenti untuk memperbaikinya.

Memulai dari hal terkecil seperti bergegas mempersiapkan diri untuk shalat ketika Adzan berkumandang. Dengan memulai melalui ibadah yang benar seseorang lebih mudah mendekati diri kepada Allah. Lalu membiasakan untuk selalu berdzikir, istiqfar dan diam jika tiada ungkapan yang harus dibicarakan. Dengan demikian kita bisa saling berlomba menuju jalan Allah melalui berhijrah. Pastinya harus istiqomah tanpa ragu dan putus asa. Bagaimanapun keadaan yang menimpa hari-hari bersamaNya.

Muamalat Solidarity Boarding School (MSBS) memiliki 13 Quality Assurance (QA) salah satunya QA Aqidah yang lurus. QA ini membuktikan bahwa MSBS menganjurkan santrinya agar selalu memperbaiki aqidahnya agar lebih baik dari segi manapun. Baik dilingkungan sekolah maupun luar lingkungan sekolah yaitu saat waktu liburan tiba. Santri diminta agar terus mencari ilmu, baik mononton ceramah dan lebih bagusnya mengikuti pengajian-pengajian sekitar agar ilmunya lebih berkah dan mudah dipahami.

Disamping ini MSBS juga selalu mengadakan pengajian rutin malam Jum’at untuk mempertebal Aqidah santrinya. Materi pengajian diisi oleh direktur Pendidikan MSBS Ust. Gunawan Indra H, M.A., dan Kepala SMK Grafika MSBS, Ustadz Ridwan Maulana Lc. 

**Nurkhalisah

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button